Media Cyber Indonesia

Wakil Gubernur (Wagub) Sumsel Mawardi Yahya
Caption Foto : Wakil Gubernur (Wagub) Sumsel Mawardi Yahya

Wagub : Pengelola JSC Mendatang Banyak Berikan Keuntungan Bagi Daerah

Versanews, Palembang – Wakil Gubernur (Wagub) Sumsel Mawardi Yahya kembali memimpin kelanjutan Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS)  Jakabaring Sport City (JSC) Palembang, Kamis (22/9/22).

Menurut Mawardi rapat ini merupakan rapat lanjutan dari RUPS yang telah digelar sehari sebelumnya  untuk merumuskan struktur dan program kerja  JSC kedepan. 

Wagub menyebut, pada RUPS  tersebut telah disepakati dengan  pemegang saham agar pemegang mandat JSC diberikan kepada komisaris.

“Kita sepakat untuk serahakan ke komisaris yang baru untuk nantinya bersama JSC merumuskan program-program yang baru,” katanya.

Tak hanya itu saja, Wagub juga memberikan saran dan catatan untuk pengelola JSC agar banyak membuat perubahan program  dengan sistem  kerja yang baru agar  dapat memberikan keuntungan maksimal bagi kas daerah.

“Tadi catatan dan saran kita untuk pengelola JSC supaya dirubah, hal ini jika diserahkan  pada perusahaan daerah mungkin berat bagi JSC untuk bagi hasilnya karena banyak venue yang tidak efektif sehingga nanti sulit bagi JSC memberikan keuntungan,” terangnya.

Oleh sebab itu, lanjut Wagub nantinya Gubernur Sumsel dan tim akan merumuskan bersama agar kedepannya JSC dapat dikelolah oleh pihak yang tepat. 

“Nanti kita akan rumuskan bersama dengan tim bersama pak Gubernur supaya   JSC kedepan d dikelola oleh pihak  yang tepat,” tutupnya.

Turut hadir Direktur Utama PT. JSC, Meina Fatriani Paloh, Komisaris Utama PT. JSC, Basyaruddin Akhmad, Direktur Operasional PT SMS, Abdilah Ubaidillah serta Kepala OPD terkait.

About The Author

Leave a Reply

Berita Populer

- Advertisement -
- Advertisement -

OTHER POST

7732
IMG-1738899707
Korupsi Jiwasraya: Kejagung Tahan Tersangka Baru
Jakarta – Tim Penyidik Jaksa Agung Muda Bidang Tindak Pidana Khusus (JAM PIDSUS) menahan Tersangka IR dalam kasus dugaan korupsi pengelolaan keuangan...
Kejaksaan Agung Periksa Dua Saksi Kasus Korupsi Timah
Jakarta – Kejaksaan Agung eriksa dua saksi dalam kasus dugaan korupsi tata niaga komoditas timah di PT Timah Tbk. Dua saksi tersebut adalah AS, Evaluator...
KPK Ingatkan Potensi Korupsi di Sektor Perizinan dan Pengawasan
Jakarta – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengingatkan Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) untuk menjaga transparansi dan akuntabilitas dalam...
Pengawasan Perizinan Daerah Akan Diperketat
Jakarta – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) bersama Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Kejaksaan Agung (Kejagung), Kepolisian Republik Indonesia...