Media Cyber Indonesia

Caption Foto : Penanganan darurat dilakukan di 2 titik jebolan Sungai Tuntang yakni aliran di Desa Tinanding dan Desa Baturagung. (Foto: Ist.)

Hujan Deras, Tanggul Sungai Tuntang Jebol

Jakarta – Kementerian Pekerjaan Umum melalui Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Pemali Juana sedang sibuk menanggulangi banjir di Kabupaten Demak. Fokus utama mereka saat ini adalah memperbaiki dua titik tanggul Sungai Tuntang yang jebol, yaitu di Desa Tinanding dan Desa Baturagung.

Kepala BBWS Pemali Juana, Fikri Abdurrachman, mengatakan bahwa tim mereka sedang bekerja keras dengan alat berat untuk menutup dan memperkuat tanggul. “Kami mengoptimalkan penggunaan alat berat untuk mempercepat penutupan tanggul, sehingga kita berharap tanggul cepat tertutup agar aktivitas masyarakat bisa kembali normal. Hari ini InsyaAllah sudah tertutup dan dilanjutkan perkuatan dan peninggian tanggul,” kata Fikri.

Untuk mempercepat perbaikan di Desa Tinanding, BBWS Pemali Juana mengerahkan tiga excavator dan berbagai material seperti tanah, jumbo bag, glugu, bambu, dan lainnya. Mereka juga didukung oleh 25 personel tanggap darurat. Selain itu, perbaikan di Desa Baturagung juga sedang dilakukan dengan mobilisasi tiga excavator dan material penanganan serupa dengan dukungan 40 personel tanggap darurat.

“InsyaAllah pekerjaan ditarget selesai dalam waktu seminggu jika kondisinya normal,” kata Fikri.

Curah hujan yang tinggi di wilayah Jawa Tengah belakangan ini menyebabkan debit air Sungai Tuntang meningkat drastis hingga tanggul di Desa Tinanding dan Baturagung jebol pada Selasa (21/1/2025). Untuk menangani dampak banjir, mereka berkoordinasi dengan Pemerintah Provinsi Jawa Tengah dan Pemerintah Kabupaten Demak.

About The Author

Leave a Reply

Berita Populer

- Advertisement -
- Advertisement -

OTHER POST

7732
IMG-1738899707
Korupsi Jiwasraya: Kejagung Tahan Tersangka Baru
Jakarta – Tim Penyidik Jaksa Agung Muda Bidang Tindak Pidana Khusus (JAM PIDSUS) menahan Tersangka IR dalam kasus dugaan korupsi pengelolaan keuangan...
Kejaksaan Agung Periksa Dua Saksi Kasus Korupsi Timah
Jakarta – Kejaksaan Agung eriksa dua saksi dalam kasus dugaan korupsi tata niaga komoditas timah di PT Timah Tbk. Dua saksi tersebut adalah AS, Evaluator...
KPK Ingatkan Potensi Korupsi di Sektor Perizinan dan Pengawasan
Jakarta – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengingatkan Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) untuk menjaga transparansi dan akuntabilitas dalam...
Pengawasan Perizinan Daerah Akan Diperketat
Jakarta – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) bersama Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Kejaksaan Agung (Kejagung), Kepolisian Republik Indonesia...