Media Cyber Indonesia

Caption Foto : Mendag Zulhas saat peluncuran MinyaKita di kantor Kementerian Perdagangan, Rabu (6/7/2022). (Foto: Siberindo.co)

Kemendag Luncurkan Migor Curah MinyaKita Harga Rp14 Ribu per Liter

Picture of admin

admin

Reporter

admin

Reporter

Thursday, 7 July 2022

02:21 WIB

Share

Versanews, Jakarta – Kementerian Perdagangan meluncurkan minyak goreng curah kemasan sederhana bermerek MinyaKita seharga Rp14 ribu per liter. MinyaKita dikemas dalam kemasan plastik bantal berukuran satu liter dan dijual ke konsumen sesuai harga eceran tertinggi (HET).

Menteri Perdagangan alias Mendag Zulkifli Hasan mengatakan program minyak goreng murah ini akan menjadi solusi untuk mengatasi sengkarut rantai distribusi komoditas. Dia mengakui harga minyak goreng curah belum turun sebelum MinyaKita diedarkan.

“Memang di Papua sampai Sulawesi dan sebagian Kalimantan, misalnya di Tarakan, harga minyak goreng curah masih tinggi. Oleh karena itu, kami mencari cara, yaitu dengan minyak goreng curah kemasan. Saya kira ini akan lebih mudah sampai ke Papua sampai Sulawesi,” kata Mendag Zulhas saat peluncuran MinyaKita di kantor Kementerian Perdagangan, Rabu (6/7/2022).

Pada peluncuran perdananya, minyak ini dijual seharga Rp 13 ribu per liter. Dia menyebut dengan model pengemasan minyak goreng, distribusi bahan pangan tersebut sampai ke wilayah Timur bakal lebih praktis.

Penyaluran Menyeluruh

Pelaksana tugas Direktur Jenderal Perdagangan Dalam Negeri Kemendag, Syailendra, mengatakan sebanyak 5.000 liter akan dijual selama peluncuran perdana. Penjualan tahap awal baru mencakup masyarakat sekitar kantor Kemendag di Gambir, Jakarta Pusat.

“MinyaKita merupakan merek dagang Kemendag dan terdaftar Kementerian Hukum dan HAM. MinyaKita dapat digunakan oleh semua produsen dan siapapun dengan izin edar dari Badan Pengawas Obat-obatan dan Makanan,” kata Syailendra.(Siberindo.co-Topmetronews)

Leave a Reply

Berita Terbaru

- Advertisement -
- Advertisement -

OTHER POST

1000312102
1000310021
Diduga Korupsi, Lembaga PST Unjukrasa Sekaligus Melaporkan BPDASHL Musi Ke Polda Sumsel
Palembang _ Lembaga Pemerhati Situasi Terkini (PST) kerahkan massa untuk lakukan aksi unjukrasa ke Markas Kepolisian Daerah Sumatera Selatan (Mapolda Sumsel)...
KAI Divre III Palembang dan BPKARSS Optimalkan Perawatan Sarana di Depo LRT Untuk Kelancaran Operasional
Palembang _ PT Kereta Api Indonesia (Persero) Divisi Regional III Palembang bersama Balai Pengelola Kereta Api Ringan Sumsel (BPKARSS) terus menjaga kualitas...
Kasus Dugaan Perampasan Mobil Oleh Oknum DC Leasing PT ACC Berbuntut Panjang. PH: Eksekusi Harus Libatkan Pengadilan
Palembang – Menindak lanjuti kasus perampasan mobil oleh oknum Dept Collector Leasing PT ACC yang terjadi di Rumah Makan Pindang Burung, Jl. Gubernur...
Menjelang 100 Tahun RS Charitas Hospitals Group Edukasi Layanan Kesehatan